Friday 4 March 2016

Gulai Kambing Enak di Malang

***
Nama vendor : Lumayan 69
Alamat : Jl. MT.Haryono, dari arah UB kanan jalan antara Persada Swalayan dan pertigaan lampu merah (ada patung kambingnya)
Menu yang tersedia : sate ayam, sate kambing dan gulai kambing
Harga : mulai dari 13.000,-
Warung makan ini buka mulai sore sekitar jam 5-an dan biasanya di atas jam 7, menu Gulai Kambing sudah habis. Mungkin karena gulai kambing menjadi menu favorit banyak pengunjung termasuk saya sendiri 😁
Gulai Kambing Enak di Malang

Seperti yang terlihat di foto, dalam satu porsi gulai kambing seharga 13.000,-, terdapat nasi, beberapa potongan daging yang sangat empuk dan lemaknya, kuah gulai hangat, ditambah bumbu sate. Meski kuah gulai di warung ini cair, namun racikan bumbu-bumbu terasa pas di lidah. Bagi yang mudah eneg, seperti saya, sangat cocok menikmati gulai di sini. Dan yang paling penting, bau prengus kambing sama sekali tidak tercium. Dipadu dengan bumbu sate, rasa-rasanya lengkap sudah hidup saya. Tsaahh.
Masalah kebersihan, saya rasa cukup seperti layaknya warung di pinggir jalan lainnya. Saat baru buka, masih bersih. Tapi jika kita datang saat ramai, mungkin kita akan kedapatan meja yang masih penuh dengan bekas makanan dari pengunjung sebelumnya.
Saat pertama kali datang, lebih baik langsung menuju ke tempat kasir (sekaligus tempat order), pesan dahulu di sana sebelum duduk manis menunggu.
Soal pelayanan, karena warung ini dikelola tradisional (oleh anggota keluarga), sementara pengunjung lumayan ramai, terkadang kita tidak diacuhkan. Dalam satu kesempatan, saya pernah pesan dua porsi gulai kambing. Sempat menunggu beberapa lama, meski aneh juga karena pengunjung yang baru datang sudah dilayani duluan, ujung2nya si ibu pemilik warung mengatakan kami kehabisan gulai karena beliaunya terlupa dengan pesanan kami. Tentu saja dengan kecewa, kami pergi. Namun beberapa waktu setelah itu, kami tidak kapok dan datang lagi 😂😂 .Mungkin inilah yang disebutkan pepatah bahwa lidah nggak bisa bohong. Hahay.
Untuk soal parkir, sepertinya akan jauh lebih mudah menggunakan sepeda motor, karena tersedia sedikit lahan parkir motor di depan warung. Untuk yang menggunakan mobil, saya rasa harus rela parkir agak jauh di gang perumahan atau di lahan parkir lain yang lumayan sehat kalau jalan kaki ke TKP. Semacam setelah makan perut kenyang, tapi pulang menuju parkiran, perut anda kembali keroncongan 😂😂
So, buat anda yang ingin mencicipi gulai kambing enak di Malang, silahkan mampir ke warung ini. Pas sekali di tengah udara dingin Malang, menikmati sepiring gulai kambing hangat. Slurrpp... *tolong ilernya dilap dulu, hihi.
Akhir kata, seperti biasa ya, selamat berkuliner, tetap senang, tetap sehat, tetap semangat 😊✌

No comments:

Post a Comment